HandmadNews – Bad influents unit punk Kota Malang yang terbentuk awal januari tahun 2021. Band yang terinspirasi dari band punk seperti Dead Kennedys, Blackflag, Generator (band Tim Armstrong sebelum Rancid) menjadikan musik yang disajikan oleh Rolo (gitar – vokal), Alpras (bass) dan TNT (drum) energik dan cepat.
Belum pernah merasakan panggung sama sekali karena adanya pandemi ini, tidak menghentikan trio ini untuk berkarya. Alhasil dalam beberapa bulan terakhir ini, mereka telah meluncurkan 2 single cadas yaitu Vaccine dan Televisi yang meteka rilis di situs Bandcamp. Kedua single ini ada dalam album EP pertama mereka yaitu “Punxdemic”. “Lirik yang begitu pendek, lugas, sarkas dan nakal, menceritakan kehidupan seorang remaja mulai dari mencoba narkoba, putus cinta, muak akan berita yang penuh kebencian dan kegagalan yang dialaminya jadi satu dalam album pendek mereka ini yaitu “Punxdemic” jelas Rolo.
Pada 2 Agustus lalu, Bad Influents merilis Televisi.Lagu ini menceritakan betapa mereka muak terhadap tayangan yang ada di televisi, yang isinya menyebarkan berita kebohongan, mengadu domba satu sama lain,tidak adanya solusi akan suatu masalah. “Muak akan berita yang penuh kebohongan yang disajikan di layar TV, kami tuangkan dalam sebuah lagu berjudul Televisi” ujar Rolo.
Untuk bisa mendengarkan single kedua dari Bad Influents ini bisa streaming via bandcamp, Bad Influents. Informasi lebih lanjut tentang Bad Influents bisa kunjungi sosial media mereka.
Instagram : @badinfluents
Bandcamp : Bad Influents
Email : badinfluentsmlg@gmail.com